Asisten II Setda Kaimana, Dedi Ombaier Resmi Buka Dialog Kepemudaan SEMAK Makassar

KAIMANA, VK – “Atas nama pemerintah daerah Kabupaten Kaimana, mengucapkan selamat dan suskes kepada saudara-saudara pengurus, yang mana pada kesempatan hari ini, telah melaksanakan kegiatan dialog kepemudaan ini,” ungkap Asisten II Setda Kaimana, Dedi Ombaier saat membuka kegiatan dialog kepemudaan SEMAK Makassar secara resmi di gedung Krooy, Senin (20/1/2025).

Dirinya sangat berharap agar pemuda-pemudi Kaimana yang saat ini masih duduk dibangku SMA/SMK sederajat, bisa menjadi pioneer untuk kemajuan Kabupaten Kaimana dimasa yang akan datang.

“Saya berharap, saudara saudari sekalian dapat melaksanakan amanah ini dengan sebaik-baiknya, terutama dalam upaya peningkatan kualitas pemuda, sebagai generasi yang akan memimpin daerah ini dimasa yang akan datang. Saya juga berharap bahwa, pemuda mampu menjadi pioneer, yang merangkul semua kelompok, golongan, etnis dan agama, serta membangun kehidupan bermasyarakat yang damai di Kabupaten Kaimana yang sama-sama kita cintai ini,” ungkapnya.

Lanjut Dedi, Pemerintah Daerah Kabupaten Kaimana terus mendorong, agar pemuda dapat menjadi mitra strategis pemerintah daerah, dan dapat menjadi agen perubahan dengan memberikan masukan yang konstruktif, untuk memajukan Kabupaten Kaimana.

“Melalui kesempatan yang berharga ini, saya pun ingin berpesan kepada pengurus dan semua yang hadir disini, agar terus meningkatkan semangat prestasi dan kontribusi, sehingga organisasi ini dimasa yang akan datang bisa mendatangkan kebajikan, kebaikan bagi negeri ini. Jadikanlah ilmu dan pengalaman yang saudara miliki sebagai ladang amal dan ilmu yang dapat bermanfaat bagi banyak orang,” ujarnya.

Asisten Dedi juga mengatakan bahwa, pemerintah daerah Kaiman dari waktu ke waktu akan terus memberikan perhatian dan support berbagai kegiatan yang sifatnya memberdayakan kaum muda. “Kami meyakini bahwa, kaum muda adalah penentu keberhasilan pembangunan serta kemajuan suatu daerah, karena kesadaran kolektif yang saudara miliki hari ini, kiranya dapat terus dibarengi dengan prestasi,” ujarnya. (edo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!