Dinas PUPR Kaimana Berencana Buka Dua Jalur POM TNI AD Sampai Kaki Air Besar

KAIMANA, VK – Upaya penataan ibu kota Kabupaten Kaimana terus dilakukan oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Kaimana. Setelah berhasil membuka dua jalur, mulai dari pasar baru Kaimana menuju Kantor POM TNI-AD dan Jl.Casuarina Krooy yang juga merupakan pusat perkantoran, PUPR Kaimana juga berencana untuk membuka dua jalur, mulai dari kantor POM TNI-AD sampai perumahan KODIM 1804 Kaimana (Kaki Air Kecil).

Hal ini dijelaskan oleh Kepala Dinas PUPR Kabupaten Kaimana, Agustinus Tangyong ketika dikonfirmasi di Kaimana belum lama ini.

Menurutnya, penataan ruang yang ada di ibu kota Kabupaten Kaimana ini perlu terus dilakukan, mengingat disetiap tahun, kemajuan pembangunan di Kabupaten Kaimana terus terjadi. Sehingga pembenahan tata kota perlu terus dilaksanakan mulai saat ini.

“Rencananya, dua jalur ini akan dibuka mulai dari kantor POM TNI-AD, sampai diperumahan KODIM 1804 Kaimana setelah pertamina. Sehingga selain untuk penataan kota Kaimana, tetapi juga jalur lalu lintas sepanjang ruas jalan ini lebih efisien dan efektif. Kami berharap agar rencana ini bisa berjalan ditahun depan, tetapi tentunya juga harus melihat dengan ketersediaan anggaran kita,” ungkapnya.

Dirinya juga mengatakan bahwa, dengan dibangunnya ruas jalan ini menjadi dua jalur, dapat mengantisipasi pembangunan rumah-rumah warga disepanjang ruas jalan ini. “Artinya ketika kita sudah mematok, dan dua jalur ini sudah ada, maka warga sudah tidak lagi asal membangun. Misalnya rumah ataupun kios-kios yang seringkali sudah masuk ke areal jalan. Sehingga tidak mengganggu nanti kedepan di lima atau sepuluh tahun yang akan datang. Kemarin pada saat pembukaan dua jalur yang dilakukan, sempat kan terkendala pada rumah warga. Untuk itu, pemerintah daerah Kaimana berniat mau membenahi hal ini. Sehingga kedepannya ketika ada pengembangan kota terutama terkait dengan jalan, sudah tidak lagi berhadapan dengan kendala-kendala yang sudah pernah terjadi ini,” pungkasnya. (edo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!