Bupati Freddy Thie Minta Pelamar CPNS 2024 Persiapkan Diri Dengan Matang

KAIMANA,VK – Bupati Kabupaten Kaimana, Freddy Thie meminta kepada seluruh pelamar CPNS Formasi 2024, untuk terus mempersiapkan diri dengan baik, menjelang pelaskanaan test, yang akan dilaksanakan pada bulan Oktober mendatang.

Hal ini disampaikannya saat membuka secara resmi kegiatan Simulasi CAT bagi para pendaftar CPNS Kabupaten Kaimana di Gedung Pertemuan Krooy Kaimana, Rabu (18/9/21024).

“Tadi banyak hal sudah disampaikan oleh Kepala BKN Regional XIV Manokwari. Tadi juga disampaikan bahwa, tes CPNS ini diatur dengan SOP yang jelas, sampai pada ruangan pelaksanaan CAT pada. Tadi juga disampaikan bahwa, bupati saja tidak bisa masuk kedalam ruangan test CAT CPNS. Sudah tentu kita pemerintah daerah Kabupaten Kaimana, akan mengikuti SOP yang sudah ada,” ungkap Bupati Kaimana, Freddy Thie dalam arahannya.

Bupati Freddy juga mengatakan bahwa, belum lama ini, pihaknya telah melakukan pertemuan dengan dewan adat 9 suku asli Kaimana dan juga suku-suku nusantara yang ada di Kaimana, yang diinisiasi oleh BKPSDM Kabupaten Kaimana.

“Beberapa waktu yang lalu, saya ikuti pertemuan dengan dewan adat delapan suku asli Kaimana dan juga suku nusantara, tokoh agama, dan bebreapa tamu undangan lainnya. Dalam petemuan yang dilaksanakan di kanto BKPSDM ini, sebagai pemerintah daerah, saya menyampaikan secara jelas, terkait mekanisme dan tahapan tes CPNS formasi 2024 ini. Saat itu, juga saya sampaikan semua hal yang berkaitan dengan penerimaan test CPNS. Saya sampaikan semuanya, supaya informasi ini bisa disampaikan secara baik kepada seluruh masyarakat, khususnya adik-adik yang mengikuti test, supaya tidak menjadi informasi yang simpang siur, sehingga tidak menimbulkan masasalah di masyarakat,” ujarnya.

Dirinya juga menjelaskan bahwa, sesuai dengan petunjuk pemerintah pusat, maka kuota pengisian formasi yang tersedia ini dengan presentase 80:30 yiatu, 80 persen untuk OAP dan 20 persen untuk Non OAP. Lanjut Bupati Freddy Thie, karena test CPNS ini adalah benar-benar murni dari peserta, maka diperlukan persiapan yang matang oleh para peserta untuk bisa menyelesaikan soal-soal yang sudah disiapkan secara random untuk masing-masing peserta.

“Saya ingatkan bahwa, tidak ada intevensi dari siapapun, baik bupati maupun pihak lain. Tidak ada juga ruang untuk bayar membayar untuk meloloskan peserta. Oleh karena itu, saya minta kepada adik-adik untuk menyiapkan diri dengan matang, dari referensi soal-soal yang sudah tersedia, yang bisa didapatkan melalu google ataupun dari sumber yang lain. Sehingga kemarin pada saat pertemuan dengan dewan adat, saya langsung perintahkan BKPSD, untuk merencanakan kegiatan simulasi CAT untuk adik-adik. Kalu untuk wilayah Provinsi Papua Barat, di kabupaten lainnya tidak ada simulasi CAT ini. Hanya Kaimana saja yang ada. Untuk itu, kesempatan simulasi ini harus digunakan sebaik-baiknya, supaya lebih mengenal perngakat yang nanti digunakan, dan juga mengetahui mekanisme pada saat pelaksanaan test yang sebenarnya,” ungkapnya.

 Sementara itu, dari total formasi yang tersedia sebanyak 225 orang, maka jika dibagi sesuai presentase yang diberikan oleh pemerintah pusat, maka untuk OAP tersedia formasi sebanyak 180 orang dan Non OAP sebanyak 45 orang. “Sehingga test nanti, OAP berkompetisi dengan OAP, dan Non OAP berkompetisi dengan Non OAP. Bupati Freddy Thie juga menegaskan bahwa, tidak ada kepentingan politik yang masuk dalam test CPNS tahun 2024 ini. “Saya disetiap kesempatan sudah menyampaikan hal ini ulang-ulang bahwa, tidak ada kepentingan politik yang masuk dalam test CPNS ini. “Mari semua kita bantu pemerintah untuk sama-sama kita mengawasi proses yang sudah berjalan ini. Kadang ada orang atau oknum yang mengkait-kaitkan dengan kepentingan politik. Formasi penerimaan ini tidak hanya di Kaimana, tetapi serentak dilakukan diseluruh wilayah Indonesia. Ini perintah presiden. Bukan karena ini maunya bupati ataupun kepentingan lain. Mari kita jaga, kita rawat kebersamaan dan persaudaraan yang sudah terjalin baik selama ini di Kabupaten yang kita cintai ini,” pungkasnya. (edo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!