Berkas Pencalonan Freddy Thie-Sobar Somat Puarada Dinyatakan Lengkap

KAIMANA, VK – Setelah melakukan penelitian terhadap berkas pencalonan yang diserahkan oleh pasangan calon Freddy Thie dan Sobar Somat Puarada, KPU Kabupaten Kaimana menyatakan bahwa, berkas pasangan calon ini telah lengkap.

Ketua KPU Kabupaten Kaimana, Chandra Kirana, ketika dikonfirmasi usai pendaftaran pasangan calon Freddy Thie – Sobar Somat Puarada mengatakan bahwa berkas persyaratan paslon ini lengkap dan sah.

“Untuk pasangan calon yang sudah mendaftar, berkasnya sudah memenuhi syarat. Walaupun ada dua partai yang tidak ditandatangani, namun setelah dikonfirmasi ke satu tingkat diatasnya, menyatakan mendukung pasangan calon Freddy Thie dan Sobar Somat Puarada,” ungkap Chandra Kirana.

Chandra juga menjelaskan bahwa, pemeriksaan kelengkapan berkas paslon ini, dilakukan melalui Sistem Informasi Pencalonan (SILON) dan juga memeriksa hard copy dari masing-masing berkas yang sudah diserahkan.

Dirinya juga mengatakan bahwa, apabila terjadi pergantian di hard copy, maka di SILON juga harus ikut terganti. Karena jika tidak demikian, maka akan menjadi temuan Bawaslu.

“Dalam table SILON sebelah kanan itu, ada persetujuan dari DPP, baik terhadap SK kepengurusan, pengajuan dari kabupaten, mauun rekomendasi dari DPP. Itu yang kita perhatikan lebih detail. Tapi kalau terhadap syarat pencalonan, wajib hukumnya sesuai ketentuan, karena tidak ada ruang untuk perbaikan,” ujarnya. Chandra juga menjelaskan bahwa, karena baru satu paslon yang mendaftarkan dirinya ke KPU Kabupaten Kaimana maka, KPU Kaimana akan memperpanjang masa pendaftaran paslon selama tiga hari kedepan. “Untuk hari ini, kita lakukan penutupan nanti di pukul 23:59 WIT. Apabila tidak ada lagi calon yang mendaftar, maka kami perpanjang tahapan sampai tiga hari kedepan. Dan tetap diperpanjang, karena mungkin ada dari empat partai ini, belum mengusung atau calon perseorangan. Kita juga masih menunggu rekomendasi dari Bawaslu,” pungkasnya. (edo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!