25 Personil Brimob Sorong Siap Backup Pemilu di Kaimana

KAIMANA, VK – Untuk menjaga dan mengamankan pemilu pada tanggal 14 Februari besok, maka Polres Kaimana akan mendapatan bantuan backup dari Brimob Sorong sebanyak 25 personil.

25 personil Brimob dari Sorong ini direncanakan akan tiba di Kaimana, kurang lebih tanggal 9 Februari 2024. BKO Brimob ini dilakukan dalam rangka menjaga dan mengamankan proses pemungutan suara dan mencegah potensi terjadinya keributan dan kekacauan pada saat pelaksanaan pungut hitung pemilu 2024 tanggal 14 Februari mendatang.

Hal ini disampaikan KabagOps Polres Kaimana, Kompol Helden ketika dikonfirmasi di Mapolres Kaimana, Rabu (31/01/2024). “Untuk pengamanan Pemilu 2024, kami akan dibackup oleh personil BKO Brimob sebanyak 25 personil, dengan komposisi; taktis, PAH, anti terror dan anti anarkis,” ungkapnya.

Lanjut Helden, BKO Brimob bersama Polres Kaimana, akan melakukan pengamanan, monitoring dengan mobiling ke Bawaslu, KPU, gudang losgistik dan gedung Rehobot pasca perhitungan dan pengamblan suara.

Sementara itu, kurang lebih H-3 akan dilakukan pergeseran pasukan untuk pengamanan pemilu. “Kami akan melaksanakan apel pergeseran pasukkan untuk pengamanan TPS, yang akan dilaksanakan tanggal 11 Februari mendatang, sesuai petunjuk dari Polda Papua Barat,” ujarnya. (edo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!