KAIMANA,VK – Salah satu keberhasilan Direktur RSUD Kaimana, dr. Vinsensia Thie bersama tim, yang patut diacungi jempol oleh seluruh pemangku kepentingan yang ada di Kabupaten Kaimana. Pasalnya, dr. Vinsesia Thie bersama tim, mampu dan sukses mengantar Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kaimana, untuk meraih peringkat dengan predikat paripurna, penilaian tertinggi bintang lima dari sebuah proses akreditasi.
Predikat paripurna ini diberikan oleh Kementerian Kesehatan RI melalui Lembaga Akreditasi Rumah Sakit (LARSI). Sertifikat akreditasi yang diterima RSUD Kaimana ini bernomor LARSI/SERTIFIKAT/277/01/2024, yang ditandatangani oleh Ketua Umum LARSI, dr. Umi Sjarqiah, SP,KFR,MKM,FISQUA dan disahkan oleh Direktur Pelayanan Kemenkes RI, dr. Azhar Jaya, SH,SKM,MARS yang akan berlaku hingga 4 Januari 2028 mendatang.
Dirinya mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Kaimana dalam hal ini Bupati Kaimana, Freddy Thie, seluruh staf dan jajaran RSUD Kaimana serta seluruh pihak pemangku kepentingan di Kabupaten Kaimana, yang secara langsung maupun tidak langsung telah memberikan dukungan kepada RSUD Kaimana.
“Penyerahan sertifikat akreditasi ke kami, dipimpin langsung oleh Ketua Umum LARSI di Jakarta Pusat. Sehingga kami berharap, dukungan dari masyarakat, para tenaga kesehatan dan staf di RSUD Kaimana tetap berjalan baik, demi pelayanan kesehatan terbaik kepada masyarakat yang ada di Kabupaten Kaimana ini,” pungkasnya. (edo)