Fraksi Golkar Dan Fraksi Gabungan Pertanyakan Rencana Pembangunan Sauna dan Jakusi di Rumah Negara

KAIMANA,VK – Salah satu item pembahasan RAPBD Perubahan Tahun Anggaran 2023 yaitu rencana pembangunan sauna dan jakusi di rumah jabatan Kepala Daerah Kabupaten Kaimana, mendapatkan sorotan dua fraksi di DPRD Kaimana yaitu Fraksi Golkar dan Fraksi Gabungan.

Rencana Pembangunan sauna dan jakusi di ruamah jabatan kepala daerah ini menelan anggaran kurang lebih Rp. 640 juta, dari total alokasi anggaran untuk beberapa item pekerjaan lain yang direncanakan akan dikerjakan di areal rumah jabatan kepala daerah yang mencapai angka Rp. 900-an juta.

Sorotan dari dua fraksi ini berdasarkan fakta yang terjadi dilapangan bahwa masih ada persoalan-persoalan lain yang dirasakan masyarakat Kaimana yang harus diselesaikan terlebih dahulu jika dibandingkan dengan pembangunan sauna dan jakusi tersebut.

Menurut Fraksi Partai Golkar, hal ini sudah dipertanyakan dan disarankan untuk tidak dianggarkan pada saat pendalaman dengan komisi-komisi dewan DPRD Kaimana, namun kembali rencana ini tetap dianggarkan hingga masuk ke paripurna dan diangkat kembali oleh dua frkasi ini.

Sementara itu, menanggapi pandangan umum dari dua fraksi ini, bupati dalam pleno jawaban bupati Kaimana mengatakan bahwa; rencana pembangunan sauna dan jakusi di rumah jabatan kepala daerah Kabupaten Kaimana mengatakan bahwa, hal ini dilakukan guna menunjang kinerja kepala dearah yang penuh dengan kesibikan, maka diperlukan kondisi fisik dan stamina yang prima, dan selalu terjaga.

Oleh sebab itu, menurut Bupati Kaimana dalam jaban yang dibacakan oleh Wakil Bupati Kaimana, Hasbulla Furuada bahwa, diperlukan fasilitas olahraga/kebugaran yang sesuai kebutuhan. Kesalahan fisik dan psikis yang baik adalah asset berharga bagi seorang kepala daerah dalam menjalankan tugas-tugas kepemimpinan. Dengan memperhatikan efisiensi waktu, relaksasi dan pemulihan yang cepatt, maka sauna menjadi pilihan yang tepat bagi seorang dengan rutinitas yang padat seperti kepala daerah. (edo)  

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!